27 Jun 2008
Menjadi Kaya
Sering dikatakan, bahwa orang kaya semakin kaya sementara orang miskin bertambah miskin. Ini adalah benar adanya. Mengapa hal itu terjadi…? Karena orang kaya berpikir bahwa dirinya kaya sementara orang miskin berpikir bahwa dirinya miskin. Konsekuensinya muncul pada sikap hidup. Orang kaya melihat dirinya bertambah kaya, sementara orang miskin melihat dirinya bertambah miskin.
Anda tidak perlu banyak uang untuk menjadi kaya. Yang anda perlukan adalah komitmen untuk memperoleh lebih baik dari apapun yang anda kerjakan, hari demi hari, waktu demi waktu. Bila anda bisa hidup lebih baik dari hari kemarin - berarti anda sudah bertambah kaya. Usahakan hal ini terjadi setiap hari - sehingga anda pun akan hidup berkelimpahan - seperti orang kaya sejati. Hiduplah seperti orang kaya, maka anda akan terus bertambah kay
Ada 4 lilin yang menyala,
Suasana begitu sunyi sehingga terdengarlah
percakapan mereka
Yang pertama berkata: “Aku adalah keindahan.” “Namun
manusia tak mampu menjagaku: maka lebih baik aku
mematikan diriku saja!”
Demikianlah sedikit demi sedikit sang lilin padam.
Yang kedua berkata: “Aku adalah Kasih Sayang.” “Sayang aku
tak berguna lagi.” “Manusia tak mau mengenalku,
untuk itulah tak ada gunanya aku tetap menyala.”
Begitu selesai bicara, tiupan angin memadamkannya.
Dengan sedih giliran Lilin ketiga bicara:”Aku adalah
Cinta” “Tak mampu lagi aku untuk tetap menyala.”
“Manusia tidak lagi memandang dan mengganggapku
berguna.”
“Mereka saling membenci, bahkan membenci mereka yang
mencintainya, membenci keluarganya. “
Tanpa menunggu waktu lama, maka matilah Lilin
ketiga.
Tanpa terduga…
Seorang anak saat itu masuk ke dalam kamar, dan
melihat ketiga Lilin telah padam.
Karena takut akan kegelapan itu, ia berkata: “Ekh
apa yang terjadi?? Kalian harus tetap menyala, Aku
takut akan kegelapan!”
Lalu ia mengangis tersedu-sedu.
Lalu dengan terharu Lilin keempat berkata:
Jangan takut,
Janganlah menangis,
selama aku masih ada dan menyala, kita tetap dapat
selalu menyalakan ketiga Lilin lainnya:
Akulah H A R A P A N “
Dengan mata bersinar, sang anak mengambil Lilin
Harapan, lalu menyalakan kembali ketiga Lilin
lainnya.
Apa yang tidak pernah mati hanyalah H A R A P A N.
yang ada dalam hati kita….dan masing-masing kita
semoga dapat menjadi alat, seperti sang anak
tersebut, yang dalam situasi apapun mampu
menghidupkan kembali Keindahan, Kasih Sayang
dan Cinta dengan HARAPAN-Nya…
Note :
Harapanlah yang membuat orang untuk lebih baik lagi, dimasa sekarang dan masa yang akan datang. Jadi jangan padamkan semangat dan harapanmu untuk hidup yang lebih baik…
Sebelum Mengeluh…
Hari ini sebelum kamu mengatakan kata-kata yang tidak baik,
Pikirkan tentang seseorang yang tidak dapat berbicara sama sekali.
Sebelum kamu mengeluh tentang rasa dari makananmu,
Pikirkan tentang seseorang yang tidak punya apapun untuk dimakan.
Sebelum kamu mengeluh tidak punya apa-apa,
Pikirkan tentang seseorang yang meminta-minta dijalanan.
Sebelum kamu mengeluh bahwa nasib kamu buruk,
Pikirkan tentang seseorang yang berada pada tingkat yang terburuk didalam hidupnya.
Sebelum kamu mengeluh tentang suami atau istri anda,
Pikirkan tentang seseorang yang terus memohon kepada Allah SWT untuk diberikan pendamping hidup.
Hari ini sebelum kamu mengeluh tentang hidupmu,
Pikirkan tentang seseorang yang meninggal terlalu cepat
Sebelum kamu mengeluh tentang anak-anakmu,
Pikirkan tentang seseorang yang sangat ingin mempunyai anak tetapi dirinya mandul
Sebelum kamu mengeluh tentang rumahmu yang kotor karena pembantumu tidak mengerjakan tugasnya,
Pikirkan tentang orang-orang yang tinggal dijalanan.
Sebelum kamu mengeluh tentang jauhnya kamu telah menyetir,
Pikirkan tentang seseorang yang menempuh jarak yang sama dengan berjalan
Dan disaat kamu lelah dan mengeluh tentang pekerjaanmu,
Pikirkan tentang pengangguran, orang-orang cacat yang berharap mereka mempunyai pekerjaan seperti anda.
Sebelum kamu menunjukkan jari dan menyalahkan orang lain,
Ingatlah bahwa tidak ada seorangpun yang tidak berdosa.
cinta itu....
Tuhan memberi kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita? Karena Tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah namanya Cinta.
Ada 2 titis air mata mengalir di sebuah sungai. Satu titis air mata tu menyapa air mata yg satu lagi,” Saya air mata seorang gadis yang mencintai seorang lelaki tetapi telah kehilangannya. Siapa kamu pula?”. Jawab titis air mata kedua tu,” Saya air mata seorang lelaki yang menyesal membiarkan seorang gadis yang mencintai saya berlalu begitu sahaja.”
Cinta sejati adalah ketika dia mencintai orang lain, dan kamu masih mampu tersenyum, sambil berkata: aku turut bahagia untukmu.
Jika kita mencintai seseorang, kita akan sentiasa mendoakannya walaupun dia tidak berada disisi kita.
Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba. Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup. Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi jika kamu masih tidak dapat melupakannya.
Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga. Jadi jika kamu mahu berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga. Tapi apabila kamu Coba menutup matamu dari orang yang kamu cintai, cinta itu berubah menjadi titisan air mata dan terus tinggal dihatimu dalam jarak waktu yang cukup lama.
Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya, walaupun mereka telah dikhianati. Kepada mereka yang masih ingin mencintai, walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan.
Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia , lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya . Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya.
Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterima kasih atas kurniaan itu.
Cinta bukan mengajar kita lemah, tetapi membangkitkan kekuatan. Cinta bukan mengajar kita menghinakan diri, tetapi menghembuskan kegagahan. Cinta bukan melemahkan semangat, tetapi membangkitkan semangat -Hamka
Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh, penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat, dan kemarahan menjadi rahmat.
Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.
Hal yang menyedihkan dalam hidup adalah ketika kamu bertemu seseorang yang sangat berarti bagimu. Hanya untuk menemukan bahawa pada akhirnya menjadi tidak bererti dan kamu harus membiarkannya pergi.
Kamu tahu bahwa kamu sangat merindukan seseorang, ketika kamu memikirkannya hatimu hancur berkeping.
Dan hanya dengan mendengar kata “Hai” darinya, dapat menyatukan kembali kepingan hati tersebut.
Tuhan ciptakan 100 bahagian kasih sayang. 99 disimpan disisinya dan hanya 1 bahagian diturunkan ke dunia. Dengan kasih sayang yang satu bahagian itulah, makhluk saling berkasih sayang sehingga kuda mengangkat kakinya kerana takut anaknya terpijak.
Kadangkala kamu tidak menghargai orang yang mencintai kamu sepenuh hati, sehinggalah kamu kehilangannya. Pada saat itu, tiada guna sesalan karena perginya tanpa berpatah lagi.
Jangan mencintai seseorang seperti bunga, kerana bunga mati kala musim berganti. Cintailah mereka seperti sungai, kerana sungai mengalir selamanya.
Cinta mampu melunakkan besi, menghancurkan batu, membangkitkan yang mati dan meniupkan kehidupan padanya serta membuat budak menjadi pemimpin. Inilah dasyatnya cinta !
Permulaan cinta adalah membiarkan orang yang kamu cintai menjadi dirinya sendiri, dan tidak merubahnya menjadi gambaran yang kamu inginkan. Jika tidak, kamu hanya mencintai pantulan diri sendiri yang kamu temukan di dalam dirinya.
Cinta itu adalah perasaan yang mesti ada pada tiap-tiap diri manusia, ia laksana setitis embun yang turun dari langit,bersih dan suci. Cuma tanahnyalah yang berlain-lainan menerimanya. Jika ia jatuh ke tanah yang tandus,tumbuhlah oleh kerana embun itu kedurjanaan, kedustaan, penipu, langkah serong dan lain-lain perkara yang tercela. Tetapi jika ia jatuh kepada tanah yang subur,di sana akan tumbuh kesuciaan hati, keikhlasan, setia budi pekerti yang tinggi dan lain-lain perangai yang terpuji.~ Hamka
Kata-kata cinta yang lahir hanya sekadar di bibir dan bukannya di hati mampu melumatkan seluruh jiwa raga, manakala kata-kata cinta yang lahir dari hati yang ikhlas mampu untuk mengubati segala luka di hati orang yang mendengarnya.
Kamu tidak pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. namun apabila sampai saatnya itu, raihlah dengan kedua tanganmu,dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda tanya dihatinya
Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut ke mulut tetapi cinta adalah anugerah Tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat menilai kesuciannya.
Bukan laut namanya jika airnya tidak berombak. Bukan cinta namanya jika perasaan tidak pernah terluka. Bukan kekasih namanya jika hatinya tidak pernah merindu dan cemburu.
Bercinta memang mudah. Untuk dicintai juga memang mudah. Tapi untuk dicintai oleh orang yang kita cintai itulah yang sukar diperoleh.
Satu-satunya cara agar kita memperolehi kasih sayang, ialah jangan menuntut agar kita dicintai, tetapi mulailah memberi kasih sayang kepada orang lain tanpa mengharapkan balasan. (Dale Carnagie)
10 Kepribadian yang disukai
1. Ketulusan menempati peringkat pertama sebagai sifat yang paling disukai oleh semua orang. Ketulusan membuat orang lain merasa aman dan dihargai karena yakin tidak akan dibodohi atau dibohongi. Orang yang tulus selalu mengatakan kebenaran, tidak suka mengada-ada, pura-pura, mencari-cari alasan atau memutarbalikkan fakta. Prinsipnya “Ya diatas Ya dan Tidak diatas Tidak”. Tentu akan lebih ideal bila ketulusan yang selembut merpati itu diimbangi dengan kecerdikan seekor ular. Dengan begitu, ketulusan tidak menjadi keluguan yang bisa merugikan diri sendiri.
2. Beda dgn rendah diri yg merupakan kelemahan, kerendahhatian justru mengungkapkan kekuatan. Hanya orang yang kuat jiwanya yang bisa bersikap rendah hati. Ia seperti padi yang semakin berisi semakin menunduk. Orang yang rendah hati bisa mengakui dan menghargai keunggulan orang lain. Ia bisa membuat orang yang diatasnya merasa oke dan membuat orang yang di bawahnya tidak merasa minder.
3. Kesetiaan sudah menjadi barang langka & sangat tinggi harganya. Orang yg setia selalu bisa dipercaya dan diandalkan. Dia selalu menepati janji, punya komitmen yang kuat, rela berkorban dan tidak suka berkhianat.
4. Orang yang bersikap positif selalu berusaha melihat segala sesuatu dari kacamata positif, bahkan dalam situasi yang buruk sekalipun. Dia lebih suka membicarakan kebaikan daripada keburukan orang lain, lebih suka bicara mengenai harapan drpd keputusasaan, lebih suka mencari solusi daripada frustasi, lebih suka memuji daripada mengecam, dsb.
5. Karena tidak semua orang dikaruniai temperamen ceria, maka keceriaan tidak harus diartikan ekspresi wajah dan tubuh tapi sikap hati. Orang yang ceria adalah orang yang bisa menikmati hidup, tidak suka mengeluh dan selalu berusaha meraih kegembiraan. Dia bisa mentertawakan situasi, orang lain, juga dirinya sendiri. Dia punya potensi untuk menghibur dan mendorong semangat orang lain.
6. Orang yang bertanggung jawab akan melaksanakan kewajibannya dengan sungguh-sungguh. Kalau melakukan kesalahan, dia berani mengakuinya. Ketika mengalami kegagalan, dia tidak akan mencari kambing hitam untuk disalahkan. Bahkan kalau dia merasa kecewa dan sakit hati, dia tidak akan menyalahkan siapapun. Dia menyadari bahwa dirinya sendirilah yang bertanggung jawab atas apapun yang dialami dan dirasakannya.
7. Rasa percaya diri memungkinkan seseorang menerima dirinya
sebagaimana adanya, menghargai dirinya dan menghargai orang lain. Orang yang percaya diri mudah menyesuaikan diri dengan lingkungan dan situasi yang baru. Dia tahu apa yang harus dilakukannya dan melakukannya dengan baik.
8. Kebesaran jiwa dapat dilihat dr kemampuan seseorang memaafkan orang lain. Orang yang berjiwa besar tidak membiarkan dirinya dikuasai oleh rasa benci dan permusuhan. Ketika menghadapi masa-masa sukar dia tetap tegar, tidak membiarkan dirinya hanyut dalam kesedihan dan keputusasaan.
9. Orang yang easy going menganggap hidup ini ringan. Dia tidak suka membesar-besarkan masalah kecil. Bahkan berusaha mengecilkan masalah-masalah besar. Dia tidak suka mengungkit masa lalu dan tidak mau khawatir dengan masa depan. Dia tidak mau pusing dan stress dengan masalah-masalah yang berada di luar kontrolnya.
10. Empati adalah sifat yg sangat mengagumkan. Orang yg berempati bukan saja pendengar yang baik tapi juga bisa menempatkan diri pada posisi orang lain. Ketika terjadi konflik dia selalu mencari jalan keluar terbaik bagi kedua belah pihak, tidak suka memaksakan pendapat dan kehendaknya sendiri. Dia selalu berusaha memahami dan mengerti orang lain.
Menikmati Kesulitan dan Tantangan
Tanpa kesulitan, kita tidak akan mengenal kenikmatan, apalagi menikmatinya. Kesulitan dalam hidup, hanyalah agar kita lebih mengenali kenikmatan hidup. Setiap rintangan yang berhasil diatasi, akan membuat kita menjadi lebih kuat. Setiap tantangan yang kita lewati, menghasilkan kegembiraan yang lebih sempurna.
Tantangan memberi kita tugas untuk dikerjakan.
Bayangkan betapa keringnya hidup bila segala sesuatu muncul begitu saja saat kita inginkan. Hargailah masa susah, karena masa itu berlimpah kesempatan. Bangkitlah menghadapi tantangan pahit, dan hidup kita akan terasa manis.
Tahukah Kita.??
Nelayan-nelayan Jepang menggunakan bantuan burung Kormoran hidup untuk menangkap ikan. Kormoran adalah jenis burung laut pemakan ikan dengan kaki berselaput dan memiliki paruh berkantung seperti pelikan. Para nelayan Jepang kerap menjepit sayap Kormoran dan membawa kira-kira 10 hingga 12 ekor Kormoran dalam sebuah perahu kecil, selain diikat dengan tali, leher Kormoran dipasangi cincin kecil terbuat dari logam yang pas dengan ukuran leher Kormoran.
Kormoran selanjutnya dilepas untuk menangkap ikan. Saat ikan didapat, Kormoran tidak bisa menelannya karena ikan yang didapat tidak bisa melewati lehernya yang dijepit cincin logam. Saat itulah nelayan menarik Kormoran, lalu membuka mulutnya dan mengambil ikan di dalamnya, untuk selanjutnya melepas Kormoran kembali menangkap ikan. Kormoran akan terus menyelam dan menangkap ikan walau akhirnya ikan itu akan selalu diambil oleh nelayan.
Note :
Agar dapat membahagiakan seseorang,………… isilah tangannya dengan kerja, hatinya dengan kasih sayang, pikirannya dengan tujuan, ingatannya dengan ilmu yang bermanfaat, masa depannya dengan harapan, dan laparnya dengan makanan.!!
(Frederick E. Crane)
Plato bertanya akan cinta dan
kehidupan …
Suatu hari, Plato bertanya pada
gurunya, “Apa itu cinta? Bagaimana
saya menemukannya? Gurunya
menjawab, “Ada ladang gandum yang luas
didepan sana. Berjalanlah kamu dan
tanpa boleh mundur kembali, kemudian
ambillah satu saja ranting. Jika kamu
menemukan ranting yang kamu anggap
paling menakjubkan, artinya kamu telah
menemukan cinta” .
Plato pun berjalan, dan tidak seberapa
lama, dia kembali dengan tangan
kosong, tanpa membawa apapun.
Gurunya bertanya, “Mengapa kamu tidak
membawa satupun ranting?” Plato
menjawab, “Aku hanya boleh membawa
satu saja,dan saat berjalan tidak
boleh mundur kembali (berbalik)”.
Sebenarnya aku telah menemukan yang
paling menakjubkan, tapi aku tak tahu
apakah ada yang lebih menakjubkan lagi
di depan sana, jadi tak kuambil
ranting tersebut. Saat kumelanjutkan
berjalan lebih jauh lagi, baru
kusadari bahwa ranting-ranting yang
kutemukan kemudian tak sebagus ranting
yang tadi, jadi tak kuambil
sebatangpun pada akhirnya”
Gurunya kemudian menjawab ” Jadi ya
itulah cinta”
Di hari yang lain, Plato bertanya lagi
pada gurunya,”Apa itu perkawinan?
Bagaiman a saya bisa menemukannya?”
Gurunya pun menjawab “Ada hutan yang
subur didepan sana. Berjalanlah tanpa
boleh mundur kembali (menoleh) dan
kamu hanya boleh menebang satu pohon
saja. Dan tebanglah jika kamu
menemukan pohon yang paling tinggi,
karena artinya kamu telah menemukan
apa itu perkawinan”
Plato pun berjalan, dan tidak seberapa
lama, dia kembali dengan membawa
pohon. Pohon tersebut bukanlah pohon
yang segar/subur, dan tidak juga
terlalu tinggi. Pohon itu biasa-biasa
saja.
Gurunya bertanya, “Mengapa kamu
memotong pohon yang seperti itu?”
Plato pun menjawab, “sebab berdasarkan
pengalamanku sebelumnya, setelah
menjelajah hampir setengah hutan,
ternyata aku kembali dengan tangan
kosong. Jadi dikesempatan ini, aku
lihat pohon ini, dan kurasa tidaklah
buruk-buruk amat, jadi kuputuskan
untuk menebangnya dan membawanya
kesini. Aku tidak mau menghilangkan
kesempatan untuk mendapatkannya”
Gurunya pun kemudian menjawab, “Dan ya
itulah perkawinan”
NOTE
Cinta itu semakin dicari, maka semakin
tidak ditemukan. Cinta adanya di dalam
lubuk hati, ketika dapat menahan
keinginan dan harapan yang lebih.
Ketika pengharapan dan keinginan yang
berlebih akan cinta, maka yang didapat
adalah kehampaan… tiada sesuatupun
yang didapat, dan tidak dapat
dimundurkan kembali. Waktu dan masa
tidak dapat diputar mundur. Terimalah
cinta apa adanya.
Pernikahan adalah kelanjutan dari
Cinta. Adalah proses mendapatkan
kesempatan, ketika kita mencari yang
terbaik diantara pilihan yang ada,
maka akan mengurangi kesempatan untuk
mendapatkannya, Ketika kesempurnaan
ingin kita dapatkan, maka sia2lah
waktumu dalam mendapatkan pernikahan
itu, karena, sebenarnya kesempurnaan
itu hampa adanya
Time To Change
pada posisi yang bagus untuk mengatasi masalah berikutnya.
Kesuksesan kita akan menjadi bekal yang sangat baik untuk mencapai kesuksesan2 berikutnya.
Orang yang kaya menjadi lebih kaya bukan karena
harta yang dimilikinya, namun karena arah yang
benar dalam usaha dan kehidupannya;
tindakan yang benar dalam langkah-langkahnya,
sehingga kesuksesan itu akan muncul ber-ulang2!
Kalau dalam kehidupan, kita melihat yang kaya makin kaya,
yang miskin makin miskin. Memang itu yang terjadi.
Sekarang lihatlah kehidupan kita. Apakah kita makin kaya
atau makin miskin? Jika kita makin miskin, maka segeralah berbalik arah.
Kita pasti melakukan kesalahan yang mungkin tidak kita sadari. Jika kita
tetap menjalani apa yang kita lakukan sekarang ini, maka kemungkinan
kita akan semakin terpuruk. Namun jika kita merasa makin kaya, maka
melangkahlah makin cepat. Berlarilah! Karena arah Kita sudah benar.
Jika kita cenderung mengalami kemerosotan
dalam taraf kehidupan, maka saatnya sekarang
berbalik arah! Ubah arah kita karena itu tidak bisa ditawar-tawar lagi.
Kita telah melakukan kesalahan!
Sekaranglah saatnya KITA berubah! Kemalasan kita
ubah menjadi ketekunan. Kesombongan kita harus
diubah menjadi keramahan. Kesederhanaan kita dalam
berpikir harus kita ubah dengan kreativitas
yang genius. Kelalain Kita harus kita ubah dengan
kewaspadaan yang tajam. Waktu kita harus diisi
penuh dengan aktivitas, detik demi detik.
Pikiran negatif kita harus diubah dengan pikiran positif.
Apakah mudah? Jangan bertanya lagi! Begitu kita ingat
maka lakukan perubahan itu, terus menerus, hingga kita
tidak akan merasakan itu, dan kita sudah berbalik arah.
Ya, sekaranglah saatnya kita banting setir!
Rasakan perubahan itu. Bila kehidupan kita sudah
mulai membaik, maka semangati untuk melakukan lebih
kencang, bergerak lebih cepat, berpikir lebih taktis
dan lakukan terus hal-hal baik yang sudah membuat
kehidupan kita menuju arah yang benar.
Ingat! Orang yang kaya semakin kaya, bukan karena dia
memiliki harta lebih banyak, namun karena dia sudah
berada diarah yang benar. Kesuksesan yang dia capai
telah membuat efek domino untuk kesuksesan berikutnya!
PENGANTAR Ke PHP
Apa itu PHP ?
PHP berarti Hypertext Preprocessor dan merupakan bahasa server-side., artinya bahwa script yang dibuat hanya dapat berjalan dengan adanya web server bukan dijalankan langsung lewat browesernya user. PHP relatif baru (jika dibandingkan dengan bahasa seperti Perl (CGI) dan Java) tetapi dibandingkan dengan keduanya PHP sangatlah cepat dan menjadi bahasa scripting yang begitu populer di dunia internet.
Apa yang Saya butuhkan ?
Untuk bisa menjalankan script PHP yang dibutuhkan adalah, adanya :
1. Web server, seperti Apache, IIS, XITAMI, OmniHttpd atau lainnya.
2. PHP compiler, dowload di http://www.php.net
3. Database Software misalnya mySQL , bias didownload di http://www.mySQL.com
Saat ini sudah terdapat paket-paket software yang menyediakan ketiga software diatas sehingga bias digunakan langsung, tanpa menginstall setiap paket diatas satu persatu.
Menulis PHP
Menulis script PHP adalah sangat mudah , tidak diperlukan software khusus untuk menulis script PHP tersebut., fostware-software text editor sederhana dapat digunakan Notepad di windows Windows. Jalankan dan Script PHP kita yang pertama siap di tulis.
Mendeklarasikan PHP
Script PHP selalu di tulis diantara dua tag PHP, ini artinya bahwa informasi-informasi yang berada diantara tag tersebut akan di terjemahkan oleh compiler PHP di server. Ada tiga cara yang dapat digunakan untuk mendeklarasikannya :
Kode PHP tulis disini
?>
Kode PHP tulis disini
php?>
Script PHP yang pertama ?
Script PHP kita yang pertama adalah yang sangat dasar sekali, script tersebut akan menampilkan informasi yang berkaitan dengan data-data tentang PHP dalam komputer server kita. Menggunakan text editor yang ada, coba ketikkan script php berikut ini :
phpinfo();
?>
Terlihat pada script diatas phpinfo merupakan fungsi standar yang ada dalam PHP yang digunakan untuk menampilkan semua informasi yang berkaitan dengan PHP yang pada server, yang perlu diperhatikan lebih lanjut adalah bahwa selain perintah-perintah PHp dipisahkan oleh dua buah tag khusus dari PHP (mis. ), perintah-perintah PHP juga harus di akhiri dengan tanda titik koma (semicolon, ; ) dan jika tidak diletakkan tanda titik koma ini maka akan muncul tulisan error ketika script PHP ini dijalankan.
Mengetest Script Kita ?
Sekarang setelah script diatas selesai ditulis, simpan dengan memberikan extension filenya .php, kemudian coba jalankan script tersebut. Jika script tersebut tidak ada kesalahan maka akan muncul informasi yang lengkap yang berkaitan dengan data-data PHP yang ada di server kita, tapi jika terdapat error coba perbaiki dan cek lagi script PHP yang telah ditulis sebelumnya.
FORMAT STRING PADA PHP
Mencetak Text
Untuk menampilkan output text dalam script PHP sangatlah mudah sekali. Seperti pada bahasa pemograman lainnya ada banyak syntak yang adapat digunakan untuk menampilkan output tersebut, dalam PHP salah satunya adalah dengan menggunakan syntak “print”. Perintah print akan menampilkan text secara langsung ke browser, nilai dari suatu variable dan mungkin kombinasi dari keduanya tersebut.
Coba perhatikan script PHP dibawah ini, :
print("Hello world!");
print adalah perintah dan akan memberitahukan script apa yang ingin dikerjakan, kemudian diikuti dengan informasi apa yang ingin ditampilkan. Informasi ini terdapat dalam kata-kata yang ada dalam tanda kurung. Untuk lengkapnya script diatas akan dimodifikasi sehingga akan terlihat seperti script PHP yang benar, coba simpan script dibawah ini kemudian jalannkan. Perhatikan output yang ditampilkan oleh script tersebut.
print("Hello world!");
?>
Jika benar maka Output yang dihasilkan adalah :
Hello world!
pada layar browser kita.
Variabel
Seperti pada bahasa pemograman lainnya, PHP mengijinkan untuk mendefinisikan sebuah variabel dalam scriptnya. Dalam PHP terdapat beberapa type variabel, tetapi yang paling sering dipergunakan adalah String, yang dapat menampung nilai “text” dan “numerik”. Semua string diawali dengan tanda $. Untuk mendeklarasikan sebuah text sebagai sebuah string, coba perhatikan script berikut ini :
$welcome_text = "Hello and welcome to my website.";
Jika diperhatikan bahwa semua text yang ada didalam tanda petik dua dideklarasikan sebagai sebuah text dan akan disimpan dalam sebuah variabel yang bernama $Welcome_text. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, berkaitan dengan type data string ini :
Ø Type data String adalah “case sensetive” jadi variabel $Welcome_Text tidak akan sama dengan $welcome_text
Ø Nama untuk type data String dapat berupa alphabet, bilangan, dan garis bawah tetapi tidak dapat dimulai dengan bilangan ataupun garis bawah.
Ø Mendeklarasikan sebuah bilangan sebagai sebuah string tidak diperlukan tanda petik dua untuk nilainya, perhatikan deklarasi variabel dibawah ini :
$user_id = 987
Menampilkan Nilai dari Variabel.
Menampilkan data yang ada didalam sebuah variabel ke layar browser dapat menggunakan script berikut :
$welcome_text = "Hello and welcome to my website.";
print($welcome_text);
?>
Seperti terlihat bahwa untuk menampilkan data yang ada didalam variabel tersebut menggunakan perintah print kemudian isi informasi yang ditampilkan adalah nama variabel tersebut.
Memformat Text
Tampilan output yang dihasilkan oleh script kita selama ini sangatlah membosankan, warna fontnya standar, kemudian besar huruf atau sizenya standar, hal tersebut tentu sangat membosankan sekali. Dalam PHP kita dapat memformat warna, ukuran untuk tampilan output tersebut dengan mudah dan sangat sederhana sekali, format text dilakukan dengan menggunakan HTML, karena PHP adalah bahasa “server side”, maka kode-kode akan dieksekusi diserver sebelum ditampilkan atau dikirimkan ke browser.Ini artinya bahwa hanya hasil dari informasi dari script saja yang dikirimkan. Jika diberikan sebuah teks seperti dibawah ini dan dinginkan text tersebut berwarna.
Hello and welcome to my website.
Pada teks diatas kita dapat mengincludekan atau menyisipkan perintah-perintah standar HTML kedalam script agar dapat memformat teks yang ada diatas sehingga sesuai dengan yang dinginkan. Permasalahan yang timbul justru banyak tanda petik dua ( “ ) yang terdapat dalam perintah HTML sehingga ketika penggabungan yang dilakukan dengan script PHP akan menimbulkan masalah, untuk itu harus menggunakan tanda backclash untuk dapat menampilkan teks tersebut dengan format HTML. Sebagai contoh, perintah HTML dibawah ini akan menampilkan format teks dengan warna Merah dan jenis font yang digunakan adalah Arial :
Terlihat pada code diatas terdapat 4(empat) tanda petik dua ( “ ) sehingg agak membingungkan, karena itu harus ditambahkan tanda backslash sebelum tanda petik dua tersebut agar bisa diabaikan nantinya oleh script PHP . Hasil perubahan script PHP tersebut akan terlihat seperti dibawah ini :
Bisa juga jika perintah print akan digabungkan dalam script :
print("Hello and welcome to my website.");
?>
dan pada browser akan terlihat seperti berikut ini :
Hello and welcome to my website.
dan yang akan terlihat dibrowser codenya hanyalah kode HTML seperti berikut ini :
Hello and welcome to my website.
STATEMENT IF
If statements digunakan untuk membandingkan dua nilai dan memberikan aksi yang berbeda untuk setiap hasil perbandingan yang dilakukan.. Bentuk If statements adalah IF, THEN, ELSE. Pada dasarnya perintah setelah IF statement adalah bagian yang digunakan untuk menyeleksi atau membandingkan sebuah kondisi. Jika benar atau true, maka perintah setelah then statement yang dieksekusi. Jika tidak atau not, maka perintah setelah else statement yang akan dieksekusi.
Struktur IF
Struktur dari IF Statement adalah sebagai berikut :
IF (something == something else) {
THEN Statement
} else {
ELSE Statement
}
Variabel
Dalam banyak penggunaan IF statement sering digunakan untuk membandingkan nilai dari suatu variabel dengan yang lainnya berupa text, bilangan, atau variabel lainnya. Sebagai contoh :
if ($username == "webmaster")
Perintah diatas akan membandingkan isi dari variabel $username apakah sama dengan teks string yang ada yaitu webmaster. Pada bagian THEN code hanya akan dieksekusi jika isi dari variabel $username benar-benar sama dengan string webmaster, tapi jika variabel $username tersebut misalnya berisi 'Webmaster' atau 'WEBMASTER' maka else statement yang akan dikerjakan dan akan bernilai false atau salah.
Membentuk Statement THEN
Pada script PHP statement THEN dapat ditambahkan dengan bentuk sebagai berikut :
if ($username == "webmaster") {
echo "Please enter your password below";
}
Script diatas akan menampilkan teks "Please enter your password below" jika variabel usernamenya bernilai webmaster. Jika tidak, maka tidak akan menampilkan tulisan apapun. Kita dapat menggunakan format If seperti yang ada diatas,
Membentuk Statement ELSE
Jika script yang ada diatas ditambahkan statement ELSE maka hasilnya akan terlihat seperti dibawah ini :
if ($username == "webmaster") {
echo "Please enter your password below";
} else {
echo "We are sorry but you are not a recognised user";
}
Tidak hanya perintah menampilkan teks saja yang bisa ditambahkan pada kedua format, baik untuk Then maupun untuk Else Statement, jika ternyata membutuhkan suatu perhitungan yang akan melakukan perhitungan jika kondisi benar juga diperbolehkan.
Beberapa perbandingan
Berikut ini beberapa contoh lain penggunaan If. Pertama, kita akan membandingkan dua variabel yang berbeda, apakah kedua isi dari variabel tersebut sama atau tidak.
if ($enteredpass == $password)
Kita dapat juga menggunakan operator perbandingan lainnya jika dimungkinkan, seperti tanda lebih besar atau lebih kecil ( < , > ), sebagai contoh coba perhatikan script dibawah :
if ($age < "13")
atau :
if ($date > $finished)
Kondisi if bisa juga digabungkan menjadi satu dalam suatu perbandingan jika ternyata mempunyai hasil perbandingan yang sama, baik untuk kondisi benar ataupun salah. Operator yang dapat digunakan adalah Or (atau) atau and (dan), tandanya || dan &. Formatnya terlihat pada baris script dibawah.
if ($name == "" || $email == "" || $password == "") {
echo "Please fill in all the fields";
}
Perulangan menggunakan WHILE
Perintah WHILE merupakan salah satu perintah yang paling sering digunakan dalam PHP. Jika dalam membuat script dibutuhkan sebuah logika yang akan menampilkan sebuah teks secara berulang beberapa kali maka penggunaan perintah WHILE tersebut sangatlah dibutuhkan.
Mengulangi Bilangan Beberapa Kali
Jika ingin mengulangi atau menampilkan beberapa nilai beberapa kali tanpa mengetik untuk beberpa kali nilai tersebut maka penggunaan while dapat digunakan. Sebagai contoh, misalkan kita ingin menampilkan teks "Hello World" sebanyak 5 (lima) kali maka script yang akan kita gunakan akan terlihat seperti pada baris dibawah ini :
$times = 5;
$x = 0;
while ($x < $times) {
echo "Hello World";
++$x;
}
Dua baris pertama menjelaskan setting terhadap dua variabel yang digunakan yaitu $times dan $x yang masing-masing bernilai 5 dan 0. Variabel $times adalah variabel yang menyimpan nilai berapa kali pengulangan yang akan dilakukan, terlihat bahwa nilai $times bernilai 5 maka banyak perulangan yang akan terjadi adalah sebanyak 5(lima) kali, sedangkan variabel $x adalah variabel yang akan menyimpan nilai awal dari berulangan tersebut, selama proses perulangan atau looping terjadi nilai $x akan diset bertambah satu, sampai dengan bernilai 5. Baris selanjutnya adalah proses membandingkan nilai dari variabel $i apakah lebih kecil dari nilai variabel $times dan akan berulang terus selama nilai variabel $I < dari $times (atau akan berulang atau looping sampai nilai $i sama dengan $times). Baris selanjutnya adalah teks “Hello World” yang ingin dicetak, teks yang ingin dieksekusi dalam looping while ini disimpan dalam tanda { }, terakhir adalah ++$x, perintah ini digunakan sebagai counter, seperti yang telah disebutkan diatas,setiap proses loop akan diperbandingkan maka nilai variabel $i akan ditambah satu.
Setelah perintha echo diatas yang akan mencetak teks “Hello World” terdapat baris perintah sebagai berikut :
++$x;
Perintah diatas sebenarnya adalah sama dengan perintah berikut :
$x = $x + 1;
Perintah tersebut akan bertambah satu terus untuk nilai dari $x tersebut. Perintah ini terus akan berulang ($x bertambah 1). Hal itu akan berlanjut terus amapai dengan nilai $x sama dengan 5 (Nilai dari variabel times), setelah itu komputer akan berpindah ke bagian program yang lain.
Menggunakan Variabel $x
Variabel counter sebagai perhitungan dalam sebuah perulangan seperti yang terlihat dalam contoh diatas, tidak hanya digunakan sebagai counter untuk menampilkan teks sebanyak berapa kali, tapi dapat juga digunakan untuk counter yang lain dalam sebuah perulangan.
Sebagai contoh, jika diinginkan membuat sebuah halaman web dengan semua nilai dari 1 sampai dengan 100, maka script yang bisa kita gunakan seperti yang terlihat dibawah ini :
$number = 1000;
$current = 0;
while ($current < $number) {
++$current;
echo "$current
";
}
Ada beberpa hal yang perlu diperhatikan dalam script diatas, yaitu bahwa variabel ++$current harus ditulis terlebih dahulu, hal ini dilakukan karena output yang diinginkan adalah menampilkan nilai proses counternya, setelah itu baru perintah echo yang akan menulis nilai counternya. Jika diperhatikan nilai awal dari variabel $current adalah nol, nilai ini tidak kita inginkan makanya nilai tersebut harus ditambah dengan satu dulu dalam ++$current baru kemudian ditulis hasil counternya.
Satu hal lagi yang haris diperhatikan bahwa loop akan berhenti ketika nilai counter yang ada pada variabel $current hanya sampai dengan nilai 999 setelah itu ditambahkan kemudian di tulis kemudian ketika nilainya mencapai 1000 maka perbandingan dalam loop while tidak cocok sehingga keluar dari proses loop tersebut.
Arrays
Array terdapat pada banyak bahasa pemograman. Array adalah variabel yang spesial yang dapat menyimpan lebih dari satu nilai, maing-maing disimpan dalam “space” tersendiri dalam array. Array secara extreme dapat dikatakan sangat berguna sekali, terutam ketika script kita bekerja dengan looping yang menggunakan while.
Menyiapkan Format Array
Mempersiapkan array dalam script PHP akan terlihat berbeda bukan seperti ketika mempersiapkan variabel lainnya dalam script. Dalam contoh dibawah ini akan ditampilkan format type data array dengan 5 (lima) datanya :
$names[0] = 'John';
$names[1] = 'Paul';
$names[2] = 'Steven';
$names[3] = 'George';
$names[4] = 'David';
Terlihat dalam script diatas, bagian dari semua array diberi nomor yang dimulai dari 0 (nol) yang nantinya disebut dengan “indeks” untuk menambah sebuah indeks array cukup diberi nilai yang terdapat dalam tanda [ ].
Membaca sebuah Array
Membaca Sebuah array sama artinya dengan meletakkan informasi pada array tersebut. Apa yang bisa dilakukan terhadap array tersebut, sebaiknya mengacu pada indeks dan isi dari array tersebut. Jadi ketika hasil dari array tertentu ingin ditampilkan maka dapat menggunakan kode seperti dibawah ini :
echo "The third name is $names[2]";
Outputnya akan terlihat sebagai berikut :
The third name is Steven
Menggunakan Array dan Loop/Perulangan
Salah satu yang langkah yang terbaik menggunakan loop adalah ketika kita bisa menampilkan output dari sebuah array menggunakan loop tersebut. Sebagai contoh akan ditampilkan output dengan format sebagai berikut menggunakan loop dan array :
Name 1 is John
Name 2 is Paul
Name 3 is Steven
Name 4 is George
Name 5 is David
Maka kode yang dapat digunakan adalah sebagai berikut :
$number = 5;
$x = 0;
while ($x < $number) {
$namenumber = $x + 1;
echo "Name $namenumber is $names[$x]
";
++$x
}
Kita menggunakan variable $x dari loop sebagai counter yang nantinya akan menjadi indeks bagi array, yang perlu diperhatikan juga bahwa nilai pejumlahan variabel $x tersebut akan disimpan dalam sebuah variabel lainnya yaitu $namenumber yang selalu bernilai lebih besar dari nilai dari variabel $x. Karena nilai awal dari sebuah array adalah nol maka outputnya harus selalu kita tambahkan dengan satu.
Perintah Mail
Mail adalah perintah untuk mengirim email dalam PHP dan penggunaannya sangatlah mudah, tidak seperti ketika kita menggunakan bahasa script lainnya ynag menuntut adanya setup terhadap perangkat lunak tertentu. Dalam PHP hanya ada satu perintah mail, yaitu mail() yang digunakan untuk mengirimkan mail. Formatnya adalah sebagai berikut :
mail($to,$subject,$body,$headers);
Bagian-bagian yang terdapat dalam format diatas adalah format-format standar yang sering terdapat ketika kita mengirimkan email kepada seseorang. Pertama, $to variabel ini adalah variabel yang berisi alamat email yang ingin dituju, sedangkan $subject adalah bagian yang berisi judul atau topik dari email tersebut selanjutnya adalah $body berisi informasi apa yang berkaitan dengan email tersebut. Bagian selanjutnya adalah bagian $headers yang digunakan sebagai tambahan bagi email kita, sifat bagian ini adalah optional, artinya boleh diletakkan atau tidak. Di bagian header ini juga bisa diletakkan cc dan bcc dalam email.
Mengirimkan E-mail
Sebelum mengirim email, jika menggunakan variabel, maka kita harus mengeset nilai variabelnya terlebih dahulu. Berikut ini kode sederhana yang dapat digunakan untuk mengirimkan email :
$to = "php@gowansnet.com";
$subject = "PHP Is Great";
$body = "PHP is one of the best scripting languages around";
$headers = "From: webmaster@gowansnet.com\n";
mail($to,$subject,$body,$headers);
echo "Mail sent to $to";
Script diatas akan mengerjakan dua hal. Pertama, akan mengirimkan email ke php@gowansnet.com dengan subject 'PHP Is Great' dan teks atau isinya adalah :
PHP is one of the best scripting languages around
e-mail tersebut akan berasal dari webmaster@gowansnet.com dan kemungkinan output teksnya ketika dikirim akan menjadi :
Mail sent to php@gowansnet.com
pada browser.
Mail Tanpa Variabel
Format email diatas dibuat dengan menggunakan variabel, terkadang format mail juga adapat dibuat tanpa menggunakan adanya variabel tambahan. Contoh script yang dapat digunakan akan terlihat seperti dibawah ini :
mail("php@gowansnet.com","PHP Is Great","PHP is one of the best scripting languages around","From: webmaster@gowansnet.com\n");
Tetapi kemungkinan besar kita akan kesulitan membaca format email yang ada diatas tersebut.
Tutorial Memasang Kabel LAN / UTP
UTP, singkatan dari “Unshielded Twisted Pair". Disebut unshielded karena kurang tahan terhadap interferensi elektromagnetik. Dan disebut twisted pair soalnya di dalamnya terdapat pasangan kabel yang disusun spiral alias saling berlilitan. Ada 5 kategori kabel UTP. Dari kategori 1 sampai kategori 5. Untuk jaringan komputer yang terkenal adalah kategori 3 dan kategori 5.
Kategori 3 bisa untuk transmisi data sampai 10 mbps, sedang kategori 5 sampai 100 mbps. Nah klo cuman buat misal bikin jaringan komputer di kantor ato kampus ato warnet, paling ngirit ya pake yang kategori 3. Udah lebih dari cukup.
Setau gue ada banyak merek yang beredar di pasaran, cuman yang terkenal bandel dan relatif murah adalah merek Belden - made in USA. Per meternya berkisar dari Rp. 1500 - 2000,- Kalau mau jatuh murah dan pakenya banyak beli aja yang satu kotak, panjangnya sekitar 150meteran. Jangan lupa beli konektornya. Konektornya tuh bentuknya kayak colokan telepon cuman lebih besar. Bilang aja mo beli konektor RJ-45. Harganya klo ngecer sekitar Rp.2500,- an
Foto RJ45 - Konektor untuk kabel UTP
Foto RJ - 45 yang masih baru, belum di gencet pake tang
Crimp Tool Satu lagi yang sangat penting, kamu kudu punya tang khusus buat masang konektor ke kabel UTP, istilah kerennya “crimp tool". Ini alat gunanya buat ‘ngematiin’ ato ‘nanem’ ato apalah istilahnya itu konektor ke kabel UTP. Jadi sekali udah di ‘tang’ udah ga bisa dicopot lagi itu konektor. Harganya memang agak mahal dibanding tang biasa. Antar Rp.75rb - 150rb. Dan klo mo lebih ok, biar ga nanggung tambah duit lagi sekitar 125rban buat beli lan tester. belinya yang merek dari taiwan aja. lebih murah. bentuknya tuh kayak kotak, dan ada lampu lednya 8 pasang, bisa kedap kedip.
OK sekarang peralatan udah siap, gue mulai aja. Secara umum pemasangan kabel UTP ada 2 tipe, tipe straight dan tipe cross. Disebut tipe straight soalnya masing masing kabel yang jumlahnya 8 itu berkorespondensi 1-1, langsung. Sedangkan disebut cross soalnya ada persilangan pada susunan kabelnya. Bingung?
OK! Untuk tipe straight itu digunakan buat nyambungin dari client ke hub. Sedangkan untuk tipe cross untuk client langsung ke client (cpu to cpu) ato dari hub ke hub.
Kita bahas dulu yang tipe straight
Urutan pin tipe straightTipe ini paling gampang dibuat. Kenapa? Soalnya langsung korespondensinya 1-1. Standar urutannya sih begini (dilihat dari bolongannya konektor, dari kiri ke kanan - lihat foto disamping) : 2 orange - 1 ijo - 2 biru - 1 ijo - 2 coklat . 2 orange disini maksudnya pasangan orange muda sama orange tua, dst. Tapi ga usah ikut standar pewarnaan itu juga sebenarnya tidak masalah. Yang penting urutan kabelnya. Misal ujung sini urutan pin pertamanya orange muda, maka ujung yang lain urutan ping pertamanya juga harus orange muda. jadi antar ujung saling nyambung. Sebenarnya tidak semua pin tersebut digunakan. Yang penting adalah pin nomor 1,2,3 dan 6. Jadi misal yang disambung cuman pin 1,2,3 dan 6 sedangkan pin yang lain tidak dipasang, tidak jadi soal. Buat jelasnya coba lihat foto dibawah, yang gue foto dari sebuah buku (coba tebak! bisa ga, buku apa hayuooo? :D)
Straight Tru dan cross pin
Yang kiri urutan korespondensi buat tipe straigh, yang kanan yang cross
Nah waktu mo pasang kamu potong ujung kabelnya, trus susun kabelnya trus ratain pake piso potong yang ada di crimp tool. Kamu ga perlu repot repot harus ngelepasin isolasi pada bagian ujung kabel, soalnya waktu kamu masukin itu kabel ke konektor trus di gencet pake crimp tool, sebenarnya saat itu pin yang ada di konektor nembus mpe dalem kabel. Perhatikan, agar gencetnya yang keras. soalnya klo ga keras kadang itu pin ga tembus ke dalam isolasi kabelnya. Kalo udah trus kamu tes pake lan tester. Masukin ujung ujung kabel ke alatnya, trus nyalain, klo lampu led yang di lan tester nyala semua, dari nomor 1 mpe 8 berarti kamu sukses. Klo ada salah satu yang ga nyala berarti kemungkinan pada pin nomor tersebut ada masalah. Cara paling mudah yaitu kamu gencet lagi pake tang. Kemungkinan pinnya belum tembus. Kalo udah kamu gencet kok masih ga nyambung, coba periksa korespondensinya antar pin udah 1-1 blon. Klo ternyata udah bener dan masih gagal, berarti memang kamu hari ini sedang tidak beruntung.. kesian deh.. hehe.. ulang lagi aja.. okay!
Tips dan Trik Pencarian Efektif dengan Google
Category: Internet dan Web
FITUR PENCARIAN DASAR
AND: Mencari informasi yang mengandung kedua kata yang dicari. Bisa menggunakan salah satu dari tiga alternatif berikut:
ukiran jepara
ukiran AND jepara
ukiran+jepara
OR: Mencari informasi yang mengandung salah satu dari kedua kata. Bisa menggunakan salah satu dari dua alternatif berikut:
tahu OR tempe
tahu | tempe
FRASE: Mencari informasi yang mengandung frase yang dicari dengan menggunakan tanda “”. Contoh:
“perangkat lunak”
NOT: Hasil pencarian mengandung kata yang di depan, tapi tidak yang dibelakang minus (-). Contoh di bawah akan mencari informasi yang mengandung kata ikan tapi bukan bandeng.
ikan -bandeng
SINONIM (~): Mencari kata beserta sinonim-sinonimnya. Contoh di bawah akan membawa hasil pencarian: kendaraan (car) dan sinonim-sinonimnya.
~car
ASTERIK (*): Karakter pengganti kata. Dari contoh di bawah, hasil yang didapat bisa: ayam bakar pedas, ayam goreng pedas, ayam masak pedas, dsb
ayam * pedas
TANDA TITIK (.): Karakter pengganti huruf, angka dan karakter tunggal. Dari contoh di bawah, hasil yang didapat bisa: kopi, koki, kodi, dsb
ko.i
CASE INSENSITIVE: Pencarian di Google menganggap kapital dan bukan kapital sebagai sesuatu yang sama. Jadi, romi satria wahono, Romi Satria Wahono, atau RoMi SaTrIA waHoNo akan membawa hasil pencarian yang sama
PENGABAIAN KATA: Google mengabaikan keyword berupa karakter tunggal dan kata-kata berikut: a, about, an, and, are, as, at, b, by, from, how, i , in, is, it, of, on, or, that, the, this, to, we, what, when, where, which, with. Apabila kita masih tetap menginginkan pencarian kata tersebut, bisa dengan menggunakan karakter + di depan kata yang dicari (contoh: Star Wars Episode +I), atau bisa juga dengan menganggapnya sebagai frase (contoh: “Star Wars Episode I”)
I’M FEELING LUCKY: Akan membawa kita langsung menuju ke hasil pencarian pertama dari query kita
FITUR PENCARIAN LANJUT
DEFINE: Mencari definisi dari sebuah terminologi. Dari contoh di bawah, hasil yang didapat adalah berbagai definisi tentang e-learning dari berbagai sumber
define:e-learning
CACHE: Menampilkan situs web yang telah diindeks oleh Google meskipun sudah tidak aktif lagi. Contoh di bawah akan menghasilkan pencarian kata php pada situs ilmukomputer.com yang ada di indeks Google.
cache:ilmukomputer.com php
LINK: Menampilkan daftar link yang mengarah ke sebuah situs. Contoh di bawah akan menampilkan daftar link yang mengarah ke situs ilmukomputer.com
link:ilmukomputer.com
RELATED: Menampilkan daftar situs yang serupa, mirip atau memiliki hubungan dengan suatu situs
related:romisatriawahono.net
INFO: Menampilkan informasi yang Google ketahui tentang sebuah situs
info:romisatriawahono.net
SITE: Menampilkan pencarian khusus di suatu situs yang ditunjuk
java site:ilmukomputer.com
FILETYPE: Menampilkan hasil pencarian berupa suatu jenis (ekstensi) file tertentu. Jenis file yang bisa dicari adalah: doc, xls, rtf, swf, ps, lwp, wri, ppt, pdf, mdb, txt, dsb. Contoh di bawah akan menampilkan hasil pencarian berupa file PDF yang mengandung keyword software engineering
software engineering filetype:pdf
ALLINTITLE: Menampilkan seluruh kata yang dicari dalam TITLE halaman. Contoh di bawah akan menghasilkan halaman yang memiliki title java programming. allintitle ini tidak dapat digabungkan dengan operator (sintaks) lain. Gunakan intitle untuk keperluan itu.
allintitle:java programming
INTITLE: Menampilkan satu kata yang dicari dalam TITLE halaman. Contoh di bawah akan menghasilkan halaman yang memiliki title java dan isi halaman yang mengandung kata enterprise
intitle:java enterprise
ALLINURL: Menampilkan seluruh kata yang dicari di dalam URL. Contoh di bawah akan menghasilkan daftar URL yang mengandung kata java dan programming. allinurl ini tidak dapat digabungkan dengan operator (sintaks) lain. Gunakan inurl untuk keperluan itu.
allinurl:java programming
INURL: Menampilkan satu kata yang dicari di dalam URL. Contoh di bawah akan menghasilkan daftar URL yang mengandung kata java dan isi halaman yang mengandung kata enterprise
inurl:java enterprise
Pencarian yang kita lakukan akan semakin efektif apabila kita mencoba menggabungkan beberapa operator baik yang ada di fitur pencarian dasar maupun lanjut. Misalnya, kita ingin mencari file-file PDF yang ada di situs http://www.pdii.lipi.go.id/. Maka kita gabungkan dua operator menjadi:
filetype:pdf site:www.pdii.lipi.go.id
Dewasa ini permainan query pencarian Google banyak digunakan para hacker dan cracker untuk mencari berbagai informasi, file, dan konfigurasi yang memiliki lubang keamanan. Aktifitas ini terkenal dengan sebutan Google Hacking. Kapan-kapan kita bahas tentang yang satu ini, setelah kita mahir bermain-main dengan berbagai operator pencarian Google.
Mempersingakt Akselesari Skubek
Untuk mempersingkat akselerasi, banyak pemilik Yamaha Mio atau Nouvo menerapkan jurus ganti per CVT. Biasanya pakai produk after market yang lebih keras. Sekarang, ada cara lain untuk mendapatkan hasil sama. Yakni, pasang ring racing di dalam clutch carrier atau kopling ganda.
Itu produk kreasi Teddy Latief dari Bandung. Terbuat dari aluminium 9 mm dan sudah diberi efek warna anodize. Dilego Rp 75 ribu, sedang per racing bisa mencapai Rp 150 ribu. #Harga lebih murah juga tidak merusak,# alasan Teddy.
Proses pemasangan juga tidak terlalu sulit. Usai membuka CVT, bisa langsung mengeluarkan bagian kopling
Kemudian buka baut pengunci dengan kunci ukuran 34. Baut ini berbentuk segi enam
ika sudah terbuka, per baru bisa dikeluarkan
Setelah itu, tempatkan ring di bawah per
Kemudian kopling kembali dipasang ke tempat semula. Alasan pria 38 tahun itu menggunakan jurus ini katanya per standar Mio atau Nouvo tadi dibuat dari bahan bagus. #Karena itu lebih baik tetap pakai per asli. Cuma diberikan semacam ring ini agar makin keras,# lanjut warga Perumahan Citra Asri Permai D3, Bandung ini.
Hasil karya Teddy sudah dipakai oleh banyak komunitas Nouvo dan Mio di sana. #Banyak yang puas dan coba dipasarkan,# kata Muljana Giamulia, mekanik lama dari Bintang Graha Motor di Jl. Moh. Toha, No. 141, Bandung.
Mekanik yang sudah cukup umur itu banyak merekomendasikan penggunaan ring ini pada customer yang datang ke dealer. #Terbukti akselerasi oke. Kondisi yang kadang terasa kosong saat tarikan awal jadi hilang. Proses engine brake pun jadi lebih bagus,# tutup pria yang pada era 80 sampai 90-an merupakan mekanik balap kondang.
Komparasi Roller Peang Vs Bulat
Ragam alasan diadakannya komparasi antara roller model bulat lawan model peang. Salah satunya, perdebatan mengenai akselerasi. Ada yang bilang kalau roller peang itu ‘galak’ di putaran bawah. Masa sih?
Kalau sekadar main perasaan aja, itu sulit digambarkan ya? Si A bilang bagus, belum tentu si B setuju. Ketimbang berantem yang enggak jelas, mending diadu pakai Vericom VC3000 milik MOTOR Plus aja.
Karena bicara soal akselerasi, tentu nggak bisa cuma andalkan feeling. Pakai peranti ini, data yang diberikan serba jelas! Biar adil lagi, pengetesan dilakukan pakai motor baru!
Pinjam Yamaha Mio gress milik tim balap JP Racing, skubek yang baru datang dari dealer pun langsung dibedah ringan. Maksudnya, ganti roller aja. Yang lainnya enggak dong, tetap standar! Kan yang di tes cuma roller doang.
Oh ya, biar lebih mantap lagi. Em-Plus juga sekalian ngundang pembalapnya. Terutama, racer yang kerap geber skubek di arena road race atau skubek. Yaitu, H. Indra. Doi, salah satu racer asal DKI yang malang melintang di dunia balap skubek. Pengetesan makin afdal. Sebelumnya, assalamualaikum dulu pak Haji!
Sekali lagi yang dibicarain soal akselerasi ya. Jadi buat merek, dikesampingkan dulu. Lebih merujuk ke bentuk roller. Ukurannya pun, coba main kombinasi 9 dan 11 gram. Soale, banyak yang bilang ini kombinasi roller buat semua putaran.
Begitu juga metode tes yang dipakai. Mulai dari 0–100 meter, 0–60 km/jam dan 0–201 meter. Ketiganya, bermain di putaran bawah-menengah. Maklum kan, yang banyak diklaim roller model peang bagus di putaran bawah. Jadi, enggak perlu main atas dong.
Oke kan?HITUNGAN SEPERSEPULUH DETIK
Enam roller standar yang berukuran 10,4 gram dilepas. Kini, rumah roller disesaki 6 roller aftermarket model bulat berukuran 9 dan 11 gram. Peletakan benda bundar ini, dipakai sistem silang.
Mesin mulai hangat dan Vericom dinyalakan, uji coba pun dimulai. Hasil keluar, semua bikin penasaran. Ya, penasaran karena roller model peang belum dites kan? Oke, kelar tiga tes awal, roller model bulat diganti tipe peang.
Meski secara kasat mata, sedikit terlihat begitu start. Baik di 0–100 meter hingga 0–60 km/jam. Sepertinya, roller peang lebih cepat melesat. Nah, sekali lagi itu baru perasaan kan. Sekarang coba lihat data dan buktinya!
Buat di tes jarak 0–100 meter, roller bulat hanya selisih 0,14 detik lebih cepat ketimbang model peang. “Perasaan gue juga bilang begitu sih. Ternyata benar juga feeling gue,” ujar H. Indra.
Ya iya lah, masa iya dong! Kalau feeling-nya enggak jalan, balapan bisa jarang menang dan dapat kangtaw tuh! He..he..he... Rasa penasaran pun berlanjut ke pengetesan kedua. Yaitu, kecepatan 0–60 km/jam.
Menariknya, dites kecepatan ini roller model peang menunjukan taji. Sesuai omongan H. Indra, “Kayaknya lebih cepat yang model peang deh,” ujar pembalap (pemuda berbadan gelap) skuter ini.
Ya. Dengan selisih waktu yang diberikan lebih cepat 0,69 detik, skubek meluncur lebih cepat dengan roller peang. Tes kecepatan ini bisa dibilang termasuk katagori putaran sedang.
Lanjut ke tes putaran menengah ke atas, 0–201 meter. Hasil yang diberikan pertarungan dua tipe roller ini menjanjikan dinikmati. Sebab hasil yang berikan juga enggak jauh beda.
Roller model peang harus rela diasapi roller model bulat. Meski selisih waktu akselerasi yang diberikan tergolong kecil, tapi faktanya roller peang tetap kalah 0,28 detik ketimbang model bulat.
Dari hasil ketiga tes ini, bisa diambil kesimpulan bahwa roller peang hanya bagus di putaran menengah ke bawah saja.
Tabel Data Akselerasi
Jarak Roller Bulat Roller Peang Selisih
0–100 meter 9,70 9,84 0,14
0–201 meter 14,85 15,13 0,28
0–60 km/jam 10,06 9,37 0,69
Yamaha Mio Ngorok?
Pun dialami Bambang Priambodo, warga Jl. Keramat, Beji Tanah Baru, Depok. Mio Hitam milik bapak 2 anak ini bukan cuma ngorok. Tapi juga muncul entakan spontan saat mesin bergasing di rpm 3.000-an. “Akan lebih terasa jika bawa boncenger,” timpal mat kodak majalah Auto Bild Indonesia yang masih adiknya Em-Plus.
Herannya, walau sudah dibawa ke bengkel resmi Yamaha guna pengecekan belt, puly primer-skunder hingga girboks tetap saja timbul. Mereka sampai enggan konsultasi lantaran penyakitnya belum juga terobati.
Melihat gejala ini, bagian servis PT YMKI (Yamaha Motor Kencana Indonesia) tak tinggal diam. Tentu tidak malah mengusir Mio. Hus..hus.., wah itu mah ngusir kucing. Si Mio malah disuruh pergi ke bagian klaim untuk lakukan cross cek.
“Biangnya laher as puli sekunder di tutup girboks dan poros roda belakang bermasalah. Sehingga putaran kedua poros tidak balance yang menyebabkan gesekan antar gir saat berputar,” ujar M. Abidin, manager technical warranty, PT YMKI.
Analisa M. Abidin, penyebabnya bisa jadi salah prosedur maintenance. Jadi, bukan cacat produksi atau pemakaian kasar. Bisa dideteksi lewat pemakaian oli girboks nggak sesuai spek pabrik. Katanya girboks pernah dibongkar. Juga terlihat prosedur pemasangan salah dan pernah alami kekurangan oli.
M. Abidin memastikan bah sebelum dilempar ke pasar, Mio sudah diuji lewat pemakaian jalan halus hingga x-treme. Jadi nggak perlu takut selama perawatan berjalan sesuai prosedur.
Hentakan spontan atau jader juga diakibatkan salah prosedur perawatan. Tampak gemuk berceceran di dalam mangkuk rumah kopling sentrifugal yang keluar dari laher poros kopling. “Alhasil, sepatu kampas kopling sentrifugal tak menapak sempurna ketika mencapai putaran ideal. Komponen pemindah daya ini juga munculkan hentakan hingga ke roda belakang,” beber pria yang berkantor di Jl. Raya Bekasi, KM 23, Pulogadung.
Dia juga menambahkan, mestinya gemuk yang dipakai mekanik saat melakukan servis besar harus multigrade seperti disediakan pabrik. Artinya, cream pelumas ini nggak mudah mencair juga mengeras agar tidak menggangu kerja komponen CVT.
Paling penting, Yamaha Mio mesti diperlakukan spesial. Maksudnya ruang praktik bengkel sampai komponen di dalam CVT harus bersih dan dijauhkan dari debu, oli dan air. Ooo...
Merubah Nama Domain Localhost
Assalamu’alaikum wr. wb. Bagi temen-temen semua khususnya yang hoby coding dengan php mungkin dah nggak asing lagi dengan kata “localhost”....
-
hidup adalah perjuangan tanpa henti henti
-
Seting Ideal Ngoook Tanda Basah Mekanik umum maupun balap, paham betul sama suara ngoook yang muncul dari karburator. Jelas, karena i...
-
Pernahkan anda menggunakan inline frame untuk menampilkan halaman website lain? Menyenangkan bukan? Namun justru hal ini menjadi tidak menye...